Komisi III Sidak di 3 lokasi, Aoka : Biar petani bisa segera melanjutkan aktivitas pertaniannya!
![]() |
Aoka dalam kegiatan monitoring saluran irigasi Kamal |
Komisi 3 DPRD Kabupaten Kulon Progo melakukan monitoring di beberapa lokasi pada hari ini, Rabu(8/01/2025)
Lokasi tersebut adalah Saluran Irigasi Kamal yang ambrol sepanjang 25 m, Irigasi Kriyan, Hargorejo dan Talud ambrol di Nabin, Sidomulyo.
“Beberapa hari yang lalu sudah sidak ke DI Kamal, dan hari ini pipa sudah mulai dipasang,” terang Aoka, anggota komisi 3 dari Fraksi PKS. “Para petani biar bisa segera melanjutkan aktivitas pertaniannya seperti biasa,”
Aoka menambahkan, Talud ambrol di Nabin juga akan segera ditangani oleh pihak Balai Besar Wilayah Sungai Serayu Opak (BBWSSO). Ia berharap penanganan dilakukan dengan cermat dan tepat sehingga tetap aman bagi masyarakat sepanjang musim penghujan dan musim-musim berikutnya.
![]() |
Talud ambrol di Nabin |
![]() |
Irigasi Kriyan, Hargorejo |
No comments
Tulis komentar Anda!